RSS

About

Perumahan Tanpa Riba


gb. Desain Fayadh Minihome Syariah
Perumahan Syariah sudah mulai menjamur, dalam beberapa tahun kebelakang ini Perumahan dengan konsep Tanpa Riba semakin banyak dan menjadi pilihan tersendiri bagi masyarakat di Indonesia. Terutama masyarakat muslim yang semakin banyak yang berusaha berhijrah dan mengenal sunnah serta semakin hati hati akan bahaya Riba yang ternyata sudah mengepung dalam segala bentuk yang sama sama kita ketahui dan dianggap lazim oleh masyarakat. Ditengah semakin menggemuknya ekonomi ribawi, lahir pilihan yang membuat semua orang mengerutkan dahi. Yaa... bagaimana tidak, ditengah perekonomian yang sangat identik dengan praktik riba, tiba tiba muncullah penawaran dari beberapa developer property yang mulai kita kenal dengan developer property syariah. 

Mereka semakin banyak dan memberi warna dalam dunia property di Indonesia. Keuntungan ada di pihak konsumen, karena di berikan beberapa opsi yang bisa jadi sebagian masyarakat yang mau membeli rumah tanpa mau terkena Bunga (Riba) perlahan tapi pasti menemukan jawaban dari hadirnya perumahan syariah. Memang awalnya banyak yang meragukan kelahiran property tanpa riba, namun kenyataannya sekarang mulai menjadi pilihan tersendiri bagi masyarakat. terutama pastinya masyarakat muslim, terlebih mereka yang sudah memiliki ilmu dalam kajian kajian yang mereka ikuti. Pastinya mereka adalah kumpulan orang orang muslim yang sangat hati hati dalam bermuamalah, sehingga sangat menjaga diri dan keluarga mereka dari jeratan Riba.

Semakin hari kesadaran masyarakat muslim akan bahaya Riba semakin meningkat, pastinya hal ini juga memberikan peluang yang lebih besar bagi pelaku bisnis syariah, tak terkecuali para pebisnis property syariah yang pasti mengharap dampak kebaikan ini semakin menggurita dan menggunung. Dalam dunia usaha pun demikian, bisnis dengan konsep syariah ternyata menjadi jalan hijrah para pengusaha untuk menjadi pengusaha yang lebih baik dari sisi spiritual pun demikian dari sisi material duniawi. Bagi para pengusaha dengan konsep islami pastinya mereka sangat memperhatikan kehalalan produk dan jasa yang mereka tawarkan, dan kekayaan yang mereka peroleh dari bisnisnya bisa membawa berkah bagi mereka, keluarga mereka dan bagi masyarakat serta bangsa dan negara. Harta yang dimiliki adalah alat untuk meraih kebahagiaan dan bekal di surga kelak.

Dalam dunia property dengan makin banyaknya Perumahan Tanpa Riba yang di kembangkan oleh beberapa developer menjadi suguhan menarik yang membuat masyarakat, pastinya sangat terbantu. Demikian juga dari sisi Agency dan Marketing semakin banyak bermunculan. Secara otomatis membuka sangat banyak kesempatan kerja bagi masyarakat yang ingin menambah penghasilan halal mereka. Dan masyarakat pengguna pun akan semakin terbantu, apalagi sekarang semua dipermudah dengan adanya internet. Masyarakat memilih hunian islami pun semakin enak, karena bisa memilihnya dari gadget mereka sebelum pastinya survey ke lokasi projek yang mereka inginkan untuk memastikan kebenaran dari projek yang ditawarkan.

Intinya Perumahan tanpa Riba telah menjadi kenyataan, dan kedepannya akan menjadi pilihan utama bagi masyarakat luas agar memiliki hunian yang berkah dan halal tanpa khawatir terkena dosa yang ditimbulkan dari RIBA.

oke. demikian sedikit intermezo dari kami, semoga bermanfaat dan kami akan selalu mengajak kepada semua :

"Jadilah masyarakat yang cerdas, dengan memilih hunian halal tanpa riba. Jadilah bagian orang orang yang ada dalam barisan Tentara Allah yang melawan Riba dengan elegan dan luar biasa"

Jika info ini bermanfaat silakan Share ke orang orang yang Anda Cintai.
Perumahan Tanpa Riba

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS